Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

2 Link Live Streaming RCTI Indonesia U-19 vs Jepang U-19 Malam ini, Egy Maulana vs 'Messi' Jepang

Kubo akan bertemu dengan pemain yang berjulukan 'Messi dari Indonesia'. Kubo juga mendapat julukan 'Messi dari Jepang'.

Editor: Ilham Arsyam
Takefusa Kubo dan Egy Maulana Vikri 

TRIBUN-TIMUR.COM - Timnas U-19 Indonesia akan melakoni laga uji coba melawan Timnas U-19 Jepang, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Laga tersebut akan digelar pada Minggu (25/3/2018), pukul 18.00 WIB.

Pada pertandingan itu, Bima Sakti akan melakoni debutnya sebagai Pelatih Timnas U-19 Indonesia.

Meski pada laga pertamanya mendampingi Timnas U-19 langsung dihadapkan dengan tim kuat, Bima Sakti mengaku tak tertekan.

"Tidak ada perasaan tertekan atau takut karena ini pertandingan pertama saya dengan tim U-19 dan langsung melawan Jepang. Tak masalah, karena saya suka tantangan," ujar Bima seperti dikutip TribunWow.com dari Bolasport.com.

Namun, Bima Sakti tetap meminta anak asuhnya untuk tetap fokus dan tak banyak membuat kesalahan.

Dirinya meminta skuatnya untuk mempersempit area pergerakan pemain Jepang.

Pertandingan tersebut akan menjadi tantangan bagi Egy Maulana Cs untuk mengukur kakutan sebelum bertarung di Piala Asia U-19 2018.

Laga tersebut juga menjadi ujian bagi pelatih Timnas U-19 Indonesia, Bima Sakti Tukiman.

Yang mana pertandingan ini merupakan laga perdana bagi asisten Luis Milla itu selaku pelatih kepala dari skuat Garuda Nusantara.

Terkait calon lawan, timnas U-19 Jepang tentu merupakan lawan yang tangguh.

Klub Liga 2, Cilegon United telah merasakan keperkasaan pemain Jepang dengan dikalahkan dengan skor telak 5-0 di Lapangan A Senayan, Jakarta, Kamis (22/3/2018).

Dalam lawatannya ke Indonesia, timnas U-19 Jepang memang tak main-main.

Pelatih timnas U-19 Jepang, Kageyama Masanaga pun mengaku membawa skuat terbaik.

Sesuai data rilis Japan Football Assosiation (JFA), berikut daftar pemain Timnas U-19 Jepang yang dibawa ke Indonesia:

Kiper:

Osako Keisuke (Sanfrecce Hiroshima)

Wakahara Tomoya (Kyoto Sanga Fc)

Tani Kosei (Gamba Osaka)

Belakang: 

Hashioka Daiki (Urawa Reds)

Kawai Ayumu (Sanfrecce Hiroshima)

Abe Kaito (Fagiano Okayama)

Taniguchi Hiroto (Tokyo Verdy Pemuda)

Ogiwara Takuya (Urawa Reds)

Kobayashi Yuki (Vissel Kobe U-18)

Higashi Shunki (Sanfrecce Hiroshima Youth)

Tengah:

Saito Mitsuki (Shonan Bellmare)

Abe Hiroki (Kashima Antlers)

Hori Kenta (Yokohama F Marinos)

Ito Hiroki (Jubilo Iwata)

Goke Yuta (Vissel Kobe)

Yamada Kota (Yokohama F Marinos)

Kawamura Takumu (Sanfrecce Hiroshima)

Penyerang:

Hara Taichi (FC Tokyo)

Ando Mizuki (Cerezo Osaka)

Messi Indonesia vs Messi Jepang

Di antara daftar pemain timnas Jepang, ada nama yang cukup menyita perhatian, yakni Takefusa Kubo.

Ditilik dari pengalaman bermain Kubo terbilang mentereng.

Bagaimana tidak, pemain 16 tahun itu pernah bernaung di tim akademi Barcelona, La Masia.

Menariknya, Barcelona sampai melakukan pengorbanan khusus demi mendatangkan bocah dari Jepang tersebut.

Sesuai peraturan FIFA, sebuah klub dan akademi tak boleh mendatangkan pemain di bawah 13 tahun dari luar negeri.

Wonderkid FC Tokyo dan timnas Jepang, Takefusa Kubo.DOK UK.BUSINESSINSIDER.COM
 

Tetapi, Barcelona rela mengajak Ibunda Kubo untuk ikut mendampingi sang anak, bahkan diberi pekerjaan di jantung kota Barcelona.

Meski begitu, kecurangan Barcelona tercium juga oleh FIFA.

Federasi sepak bola se-dunia itu lalu memberi sanksi berupa embargo transfer karena pembelian ilegal yang dilakukan oleh Barca tersebut.

Alhasil, Kubo pun kembali ke tanah kelahiran dan bergabung dengan FC Tokyo.

Dia menjalani debut di tim tersebut pada usia 15 tahun lebih 10 bulan.

Kubo juga mendapat julukan 'Messi dari Jepang'.

Hal itu lantaran dirinya merupakan pemain dari akademi Barcelona, sama seperti Lionel Messi.

Tetapi Kubo tampaknya tak menyukai hal tersebut.

"Saya tak ingin dibandingkan dengan Messi, walaupun saya ingin sehebat dia suatu hari nanti," kata Kubo dilansir BolaSport.com dari ESPN.

Pada laga kontra timnas U-19 Indonesia, Kubo akan bertemu dengan pemain yang berjulukan 'Messi dari Indonesia'.

 Egy Maulana Vikri saat melihat Stadion Energa, Polandia, markas Lechia Gdansk.www.polsatsport.pl
 

Pemain tersebut adalah Egy Maulana Vikri yang baru saja menghebohkan Indonesia dengan transfer dirinya ke klub Polandia, Lechia Gdansk.

Egy yag memiliki kekuatan di kaki kiri, sama seperti Messi, memang kerap disebut mirip dengan idolanya tersebut.

Ditambah lagi, Egy dan Messi dinilai memiliki akselerasi dan kelincahan yang impresif.

Sebelum menghadapi timnas U-19 Indonesia, timnas U-19 Jepang telah lebih dulu menundukkan Cilegon United dengan skor 5-0, Kamis (22/3/2018).

Lalu, siapakah yang lebih hebat? Messi dari Indonesia atau Messi dari Jepang?

Lihat aksi mereka lewat live streaming pukul 18.00 wib.

Link 1

Link 2

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved