Dinas Pendidikan Makassar Siap Dukung Kompas Edu Fair 2017
Ismunandar mengapresiasi Kompas yang memilih Kota Makassar menjadi tempat pelaksanan pameran pertama Kompas di luar Jawa tersebut.
Penulis: Fahrizal Syam | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Fahrizal Syam
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Harian Kompas menyelenggarakan Kompas Makassar Edu Fair, di Mall Ratu Indah, Jl Dr Sam Ratulangi, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (24/11/2017).
Acara yang akan berlangsung hingga Minggu (26/11/2017) ini mengambil konsep exhibition, edukasi, kompetisi dan entertainment.
Acara ini dibuka oleh Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto didampingi Direktur Komunitas Harian Kompas Rusdi Amral, dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Ismunandar.
Ismunandar mengapresiasi Kompas yang memilih Kota Makassar menjadi tempat pelaksanan pameran pertama Kompas di luar Jawa tersebut.
"Saya melihat ini secara positif dan luar biasa, Kompas Edu Fair adalah salah satu bagian untuk memberikan informasi baik kepada peserta didik, maupun kepada masyarakat. Kita harapkan masyarakat lebih mengetahui bagaimana mereka ke depan dalam menempuh pendidikan berikutnya," kata Ismunandar.
Menurutnya, Edu Fair juga menjadi event yang dapat dimanfaatkan bagi orangtua dan anaknya untuk memperoleh informasi seputar perguruan tinggi, termasuk beasiswa.
"Dari aspek budaya, bagaimana mendukung anak-anak kita lebih senang, terlihat ada Gramedia dan berbagai perguruan tinggi yang menyiapkan informaai tentang pendidikan. Di makassar ini banyak sekali anak-anak kita yang mempunyai cita-cita mencapai perguruan tinggi yang baik, salah satunya lokal maupun nasional," ucapnya.
Ia melanjutkan, dengan adanya pameran yang dilaksanakan Kompas, ini salah satu bagian menyambung aspirasi sekaligus memberikan pengetahuan kepada masyarakat.
"Kita harapkan tiap tahun akan melibatkan lebih banyak, baik secara nasional maupun regional. Kita akan suport, besok tanggal 24 dan 26 ada kegiatan guru-guru kita, kurang lebih 50 ribu guru akan tampil gerak jalan. Kita akan sampaikan agar mereka bisa datang di sini," tutup ismunandar. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/kompas_20171124_212028.jpg)