Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jamaah Umrah El Haramain Wisata Tiba di Sidrap

Fathurrahman menambahkan, paket umrah tersebut berlangsung selama 12 hari.

Penulis: Amiruddin | Editor: Imam Wahyudi
amiruddin/tribunsidrap.com
45 jamaah umrah PT El Haramain Wisata bekerjasama Pondok Pesantren Nurul Azharsaat di Mekah, Rabu (01/11/2017). 

Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin

TRIBUNSIDRAP.COM, PANCA RIJANG - 45 jamaah umrah PT El Haramain Wisata bekerjasama Pondok Pesantren Nurul Azhar telah tiba di Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (01/11/2017).

Jamaah umrah tersebut diberangkatkan ke tanah suci Mekah, Arab Saudi, pada Jumat (20/10/2017) lalu.

"Alhamdulillah semua jamaah umrah telah tiba di Sidrap dalam keadaan sehat walafiat," kata pembimbing jamaah umrah tersebut, H Fathurrahman Fathuddin, dalam rilisnya ke TribunSidrap.com.

Fathurrahman menambahkan, paket umrah tersebut berlangsung selama 12 hari.

"Jamaah sangat puas dengan pelayanannya, karena mereka menginap di hotel berbintang lima di Kota Mekah dan Madinah," ujarnya.

Rencananya, PT El Haramain Wisata bekerjasama Pondok Pesantren Nurul Azhar bakal memberangkatkan lagi jamaahnya pada Februari 2018 mendatang.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved