PSM Makassar
PSM Menang, Kado Indah HUT Komunitas VIP Selatan
PSM Makassar berhasil mengalahkan tuan rumah Bhayangkara FC dengan skor 0-2 di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi.
Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan
TRIBUN TIMUR.COM, MAKASSAR - Tadi malam, Kamis (19/10/2017) PSM Makassar berhasil mengalahkan tuan rumah Bhayangkara FC dengan skor meyakinkan, 0-2 di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi.
Kemenangan ini tidak hanya menjadi kado indah bagi hari jadi provinsi Sulawesi Selatan yang ke-348, namun juga menjadi kado untuk kelompok suporter Komunitas VIP Selatan (KVS) untuk ultah ke-10.
Makin berkesan karena momen kemenangan itu disaksikan oleh ratusan suporter KVS bersama masyarakat saat gelaran nonton bareng (nobar) di Monumen Mandala tadi malam.
"Kami sangat senang dan bersyukur sekali tim kebanggaan kami PSM Makassar memenangkan pertandingan ini. Tak hanya membuka peluang lebih besar untuk juara, tetapi juga menjadi kado indah untuk Hut KVS yang ke-10," ujar Dedengkot KVS, Erwinsyah.
Ia berharap di empat laga sisa, bisa diraih dengan kemenangan. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/vips_20171020_085400.jpg)