VIDEO: Listrik Padam, Kantor KPU Sidrap Pakai Lilin untuk Penerangan
Hal tersebut membuat proses penerimaan berkas calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) terganggu.
Penulis: Amiruddin | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Aliran listrik di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap, Jl Ressang, Nomor 6, Kecamatan Maritengngae, Sulsel, padam sejak Pukul 16.00 Wita hingga petang ini, Rabu (18/10/2017).
Hal tersebut membuat proses penerimaan berkas calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) terganggu.
Pantauan TribunSidrap.com, panitia penerimaan PPK dan PPS terpaksa menggunakan lilin, menerangi kantornya.
Baca: PLN Masuk Angin, KPU Sidrap Periksa Berkas Calon PPK Pakai Lilin
Rencananya, Pukul 00.00 Wita malam ini merupakan waktu terakhir penerimaan berkas PPK.
Simak videonya!(*)