Pemprov Sulsel Kirim 20 Ton Beras ke Rohingya
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan mengirim bantuan berupa 20 ton beras untuk Rohingya, Senin (11/9/2017).
Penulis: Ansar | Editor: Ardy Muchlis
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe
TRIBUN TIMUR.COM, MAROS - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan mengirim bantuan berupa 20 ton beras untuk Rohingya, Senin (11/9/2017).
Pengiriman beras yang dipantau langsung oleh Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo tersebut, menggunakan pesawat Hercules milik TNI AU Sultan Hasanuddin Makassar.
Kabag Humas Pemprov Sulsel Devo Khadafi mengatakan, Sulsel menyiapkan 100 ton beras untuk dikirim ke Rohingya.
Namun untuk tahap awal, baru dikirim 20 ton. Hal ini disebabkan jumlah pesawat yang mengangkut belum cukup.
"Untuk tahap awal, baru dikirim 20 ton (beras) dengan menggunakan dua pesawat Hercules ke Jakarta. Nanti di Jakarta di kumpul, baru diterbangkan ke Ronghiya," kata Devo saat memantau proses penerbangan di Lanud.
Pesawat dengan tipe A-1316 dan A-1335 diberangkatkan pukul 16.00 wita ke Jakarta dari Lanud, setelah proses memindahan beras dari truk.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/makassar_20170912_104436.jpg)