Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Liga 3

Babak Semifinal dan Final Liga 3 Sulsel Dijaga Kostrad

Babak semifinal dimulai besok, Selasa (5/9/2017) di Lapangan Karebosi, Makassar, dimana Sidrap United jumpa Gaspa Palopo‎ di pertandingan pertama

Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Ardy Muchlis
amiruddin/tribunsidrap.com
Sidrap United 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan

TRIBUN TIMUR.COM, MAKASSAR - Jadwal Sepak Bola Babak empat Besar Liga 3 Asprov Sulsel, 5-7 September 2017 sudah keluar. ‎

Jadwal ini terbit, berdasarkan hasil Technical Meeting, yang dilakukan di hotel Asyira, jalan Maipa Senin (4/9/2017).

Ada empat tim bersaing memperebutkan gelar juara zona Sulsel, diantaranya Sidrap United, Gaspa Palopo, Perspin Pinrang dan Persipangkep.

Babak semifinal dimulai besok, Selasa (5/9/2017) di Lapangan Karebosi, Makassar, dimana Sidrap United jumpa Gaspa Palopo‎ di pertandingan pertama, kemudian Perspin Pinrang menghadapi Persipangkep di laga kedua.

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Asprov PSSI Sulsel, Mulyadi mengatakan, pihaknya menurunkan pengamanan yang terdiri dari personel kepolisian, yang akan dibantu oleh personel dari kesatuan Kostrad TNI.

"Ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan, karena Ketua (Ketua PSSI, Edy Rahmayadi) tidak mau ada ribut-ribut terjadi,"ujar Mulyadi, Senin (4/9/2017).

Pihaknya bahkan tidak segan-segan menempuh jalur hukum, seandainya saja terjadi insiden keributan, yang berujung pemukulan terjadi. "Kalau ada ofisial memukul pemain, saya akan langsung proses hukum,"sambungnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved