Kapolda Sulsel Semangati Ribuan Maba UIN Alauddin Makassar
Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Irjen Pol Muktiono, membawakan kuliah umum di hadapan ribuan mahasiswa baru Universitas Islam Negeri (UIN)
Penulis: Munawwarah Ahmad | Editor: Ardy Muchlis
Laporan Wartawan Tribun Timur Munawwarah Ahmad
TRIBUN-TIMUR.COM,MAKASSAR- Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Irjen Pol Muktiono, membawakan kuliah umum di hadapan ribuan mahasiswa baru Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Senin (4/9/2017).
Kapolda Muktiono membawakan materi wawasan kebangsaan dan potensi rusaknya tatanan kehidupan bermasyarakat.
Bertindak sebagai moderator, dosen Pascasarjana Filsafat politik UIN Alauddin, Muh. Sabri.
Salah satu slide materi Irjen Pol MUktiono yaitu peran mahasiswa. Beberapa diantaranya, mahasiswa harus menjadi generasi patuh hukum dan agent of change.
Tak hanya itu, mahasiswa juga wajib menjadi generasi pembelajar kata Muktiono dengan terus belajar dan mengembangkan potensi diri dalam menghadapi tantangan masa depan.
Dihadapan 5.300 maba UIN Alauddin, Muktiono juga mengajak mahasiswa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/makassar_20170904_210204.jpg)