Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Ibadah Haji 2017

Ini Dia JCH Termuda Maros, Usianya Baru 18 Tahun

Para keluarga jamaah hanya dibolehkan bisa mengantar sampai di masjid Al Markaz Maros.

Penulis: Ansar | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/ANSAR
JCH usia termuda yakni Ahmad Firdaus Pacong (kiri )dan tertua Abdul Razak (kanan) didatangi oleh Bupati Maros Hatta Rahman saat diminta untuk ke depan panggung Gedung Serbaguna. 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe

TRIBUN-TIMUR.COM, MAROS - Jamaah Calon Haji (JCH) asal Maros yang akan diberangkatkan ke Mekkah terdiri dari berbagi profesi.

Kepala Kemenag Maros Syamsuddin mengatakan, Jumat (18/8/2017) sebanyak 188 JCH sebagai ibu rumah tangga.

"Petani 46 orang, ASN 40 orang, pensiunan dua orang, wiraswasta enam orang, anggota TNI dan Polri dua orang, lebihnya pelajar dan mahasiswa," kata Syamsuddin Syamsuddin saat mengikuti pelepasan JCH oleh Bupati Maros, Hatta Rahman di Gedung Serbaguna.

Sedangkan untuk JCH usia termuda yakni Ahmad Firdaus Pacong (18) dan tertua Abdul Razak (87). Pria parubaya ini kelahiran tahun 1930 lalu. Selain itu, 10 orang JCH lainnya berusia 75 tahun keatas.

Saat hari pemberangkatan, para keluarga jamaah hanya dibolehkan bisa mengantar sampai di masjid Al Markaz Maros. Begitu juga saat penjemputan haji dari Tanah Suci.

"Kami imbau kepada keluarga, tidak perlu jauh-jauh ke embarkasi untuk mengantar dan menjemput. Cukup sampai di Al Markaz saja," katanya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved