FOTO: Meriahkan HUT RI, Murid SDI Kassi-kassi Pawai Pakai Baju Adat
Usai mengikuti upacara bendera di halaman sekolahnya, Jl Pinang Nomor 1, Kassi-Kassi, Perumahan Bumi Permata Hijau
Penulis: Munawwarah Ahmad | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Memeriahkan HUT RI ke-72, ratusan murid SD Inpres Kassi-kassi, Makassar, melakukan pawai dengan mengenakan pakaian adat, Kamis (17/8/17) pagi.
Usai mengikuti upacara bendera di halaman sekolahnya, Jl Pinang Nomor 1, Kassi-Kassi, Perumahan Bumi Permata Hijau, Kecamatan Rappocini, seluruh murid didampingi guru dan orangtua murid, pawai di jalan-jalan sekitar sekolah hingga ke Jl Hertasning.
Ada murid berbaju 'bodo' (pakaian adat Bugis Makassar), berbusana muslim dan muslimah, berkostum merah putih, serta berseragam sekolah.
"Senang sekali bisa ikut pawai pakai baju bodo seperti ini," ujar seorang murid, Nanda, kepada tribun-timur.com.