Ada Lima Varian, Segini Harga Mistubishi Xpander di Makassar
Saat ini Xpander sudah dapat dipesan konsumen dengan skema inden, proses produksi awal untuk modelini sebelumnya direncanakan pada Oktober.
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-Setelah diluncurkan pertama kali di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Kamis (10/8/2017) lalu. Next Generation MPV, Xpander diperkenalkan di lima kota di Indonesia, salah satunya Makassar.
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) distributor resmi Mitsubishi bekerja sama dengan PT Bosowa Berlian Motor (BBM) dan PT Makassar Mandiri Putra Utama, mengundang 200 lebih undangan di Hotel Four Points by Sheraton, Jumat (11/8).
Director of product Strategy Division MMKSI, Ryochi Inaba pada jumpa pers kemarin, menargetkan jumlah produksi Xpander di pabrik Deltamas, Cikarang, Jawa Barat hingga 80 ribu pertahun.
"Perbulan kita target 5.000 unit untuk tahap awal. Distribusi ke Sulsel sekitar 90-an unit perbulan," kata Ryochi.
Chief Marketing Officer PT BBM, Syamsul Arfin menambahkan, Saat ini Xpander sudah dapat dipesan konsumen dengan skema inden, proses produksi awal untuk modelini sebelumnya direncanakan pada Oktober.
"Namun melihat tingginya antusiasme masyarakat, produksi akan dimulai lebih cepat sehingga diharapkan pengiriman pertama Xpander sudah dapat diterima konsumen pada Oktober dan penyelesaian pengiriman untuk inden awal dapat diselesaikan pada akhir tahun ini," ujar Syamsul.
Xpander ada lima varian yang ditawarkan. Xpander Ultimate 4 AT (Automatic Transmission) dibanderol Rp 256,5 juta, Xpander Sport 4 AT kisaran Rp 248 juta, Xpander Exceed 4 AT Rp 236 juta, Xpander Exceed 5 MT (Manual Transmission) Rp 225 juta, Xpander GLS 5 MT Rp 219 juta, dan Xpander GLX 5 MT 199,5 juta. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/xpander_20170811_235919.jpg)