Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

BJ Habibie ke Makassar, Ini Agendanya

Habibie akan tiba di Makassar siang ini. Selanjutnya, dia akan bermalam di Hotel Grand Clarion Makassar.

Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Ardy Muchlis
tokohpopuler.com
BJ Habibie dan contoh desain pesawat barunya yang digarap oleh Regio Aviasi Industri 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasim Arfah

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Baharuddin Jusuf Habibie, Presiden RI ke 3, bakal ke Makassar hari ini, Rabu (9/8/2017).

Mantan Menteri Riset dan Teknologi akan menghadiri Hari Teknologi Nasional (Harteknas) ke 22 di Makassar.

Habibie akan tiba di Makassar siang ini. Selanjutnya, dia akan bermalam di Hotel Grand Clarion Makassar.

Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo akan menjamu Habibie dalam Welcome Dinner di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Jl Jenderal Sudirman 33 Makassar, malam ini.

Panitia Harteknas ke 22 memang mengundang Habibie untuk memberikan wejangan dan motivasi untuk para penggiat teknologi di Indonesia.

"Kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya pada pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Ristek Dikti karena telah memilih Sulsel sebagai tuan rumah untuk event besar ini," kata Syahrul beberapa waktu lalu. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved