Pilwali Makassar 2018
Nasran Mone Getol Berpasangan Danny Pomanto
Nasran Mone, Wakil Ketua Golkar Makassar, mengakui berniat jadi wakil dari Danny Pomanto.
Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasim Arfah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Nasran Mone, Wakil Ketua Golkar Makassar, mengakui berniat jadi wakil dari Danny Pomanto.
"Kalau bukan Pak Danny maka tidak mau," kata Nasran dalam sesi wawancara bakal calon wali kota Makassar di Hotel Clarion, Jl AP Pettarani, Makassar, Sulsel, Selasa (25/7/2017).
Ia pun tetap akan mendukung Danny Pomanto meski tak menjadi wakil pilihan.
"Saya kalau tidak dipilih maka kita akan tetap mendukung," katanya.
Beberapa calon wali kota yang mendaftar di PAN yakni Adi Rasyid Ali (Ketua Demokrat Makassar), Andi Mustaman (mantan legislator DPRD Sulsel) Syamsu Rizal (wakil wali kota Makassar) Hamzah Hamid (Ketua PAN Makassar), Irman Yasin Limpo (Kadis Pendidikan Pemprov Sulsel).
Muhammad Iqbal Djalil (Anggota DPRD Makassar) Nunung Dasniar (pengurus Gerindra Makassar), Haris Yasin Limpo (Direktur PDAM Makassar) Danny Pomanto (wali kota Makassar), Nasran Mone (wakil ketua Golkar Makassar) Farouk M. Beta (ketua Golkar Makassar) dan Rachmatika Dewi (ketua Nasdem Makassar). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/nmof_20170725_205736.jpg)