Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Sinjai

Dua Rival Calon Bupati Sinjai Berebut PAN

Dalam uji kepatutan dan kelayakan di Hotel and Convention Clarion, Jl AP Pettarani, Makassar

Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/MUH HASIM ARFAH
Sabirin Yahya (Bupati Sinjai Incumbent) uji kepatutan dan kelayakan di Hotel and Convention Clarion, Jl AP Pettarani, Makassar, Sulsel, Sabtu (15/7/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasim Arfah

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Dua calon bupati Sinjai berebut usungan PAN dalam uji kepatutan dan kelayakan di Hotel and Convention Clarion, Jl AP Pettarani, Makassar, Sulsel, Sabtu (15/7/2017).

Mereka ini Sabirin Yahya (Bupati Sinjai Incumbent) dan Andi Mahyanto (politisi  Golkar).

Mereka pernah bertarung pada Pemilihan Bupati Sinjai 2013.

"Kami memperdalam komitmen mereka dalam hal visi dan misi calon bupati dan Wakil Bupati Sinjai," kata Jubir PAN Sulsel, Irfan AB.

Pada Pilkada 2013, Sabirin Yahya-Fajar Anwar berada pada posisi pertama memperoleh 39.149 suara.

Sedangkan  Andi Mahyanto Masda- Massalinri Latief berada pada posisi ketiga dengan mengumpulkan 25.073 suara. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved