Pilkada Sidrap 2018
Ramli Manong Pelamar ke-7 di Gerindra Sidrap
Mereka mengambil formulir di Sekretariat Partai Gerindra, Jl Poros Sidrap-Parepare, tepatnya di Arawa, Watang Pulu, Sidrap.
Penulis: Amiruddin | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUNSIDRAP.COM, WATANG PULU - Bakal calon bupati (cabup) Sidrap, Ramli Manong mendaftar di Partai Gerindra, Senin (15/5/2017).
Ramli diwakili timnya dari Jaringan Poros Muda RM18, Gernita RM18, dan tokoh masyarakat Panca Rijang, Sidrap.
Mereka mengambil formulir di Sekretariat Partai Gerindra, Jl Poros Sidrap-Parepare, tepatnya di Arawa, Watang Pulu, Sidrap.
Tim sukses Ramli Manong, Niswar mengatakan kedatangannya ke Partai Gerindra sebagai wujud keseriusan Eksternal Relation Bosowa Semen itu untuk bertarung di Pilkada Sidrap.
"Ini bukti keseriusan Ramli Manong untuk turut serta membangun kampung halamannya. Kami berharap bisa bersama Gerindra menatap pilkada tahun depan," kata Niswar kepada TribunSidrap.com, di Sekretariat Gerindra Sidrap, Senin (15/5/2017).
Ketua Desk Pilkada Partai Gerindra Sidrap, Hilal Ibrahim yang menerima tim RM18 sapaan Ramli Manong, mengapresiasi kedatangan timnya mengambil formulir.
"Salah satu wujud keseriusan maju di pilkada, ya mengambil formulir. Kami apresiasi atas kedatangan tim RM18 ini, katanya.
Ramli Manong merupakan pendaftar ke 7 di Partai Gerindra.
Sebelumnya beberapa figur juga sudah mendaftar di partai besutan bekas Danjen Kopassus Prabowo Subiyanto itu.
Figur yang mendaftar seperti Fatmawati Rusdi, Abdul Malik, Ihsan Rauf, Nasiyanto Parakassi, Andi Sukri Baharman, dan Ali Syarief.