Ancaman Serangan Ransomware
Hotel di Makassar Antisipasi Ransomware Wannacry
Malware tersebut bernama Wannacary dalam bentuk program ransomware. Virus ini menyerang sejumlah PC di beberapa RSU di Jakarta sejak Jumat (12/5/2017)
Penulis: Nurul Adha Islamiah | Editor: Ina Maharani
Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Sejumlah pengelola hotel di Makassar mengaku tidak cemas demgan adanya virus yang bisa menyerang perangkat komputer di beberapa rumah sakit maupun perkantoran di Indonesia dan luar negeri.
Malware tersebut bernama Wannacary dalam bentuk program ransomware. Virus ini menyerang sejumlah PC di beberapa RSU di Jakarta sejak Jumat (12/5/2017) lalu.
Manajemen Hotel Aston Makassar misalnya, mengaku tidak ada kendala dengan sistem komputer di bagian kantor.
"Alhamdulillah sistem komputet di kantor aman. Sudah dicek sebelumnya oleh ITM kami," ujar Marcomm Aston, Tri Hastuti kepada Tribun Timur.
Demikian halnya dengan manajemen Harper yang mengantisipasi kejadian ini sehari yang lalu.
"Senin pagi semua komputer admin diupdate kembali software antivirusnya oleh IT manager sebagai proteksi dini," ungkap Marcomm Manager, Kartika.
Hal senada turut dilakukan manajemen Grand Clarion Makassar untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/wannacry_20170515_204556.jpg)