Buka Rekening di BCA Bisa Dapat Mobil
Calon nasabah yang melakukan pembukaan rekening selama periode Mei-September 2017 berkesempatan mendapatkan hadiah
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Muhammad Fadhly Ali
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR --Pasca-dilaunching di BCA Expo 2017 awal Mei lalu, program Buka Rekening Bertaburan Hadiah kian diminati masyarakat.
"Selama tiga hari BCA expo kemarin ada 100 pembuatan rekening baru yang kami layani," ujar Account Officer BCA KCU Makassar, Agnes Novita Astried Philemon via WhatsApp, Jumat (12/5/2017).
Baca: BCA Expo 2017 Bukukan 75 Transaksi KPR
Baca: Pengunjung Padati Pameran BCA Expo di Mal Pipo
Pembuatan rekening baru ini memang menggiurkan apalagi, calon nasabah yang melakukan pembukaan rekening selama periode Mei-September 2017 berkesempatan mendapatkan hadiah 30 unit TV LED Sambsung 40 inci, dan Grand prize 1 unit Toyota Sienta E CVT.
Kepala KCU BCA Makassar, Widy Tarmizi belum lama ini ingin melanjutkan suksesi program yang hampir sama tahun lalu.
"Target kami untuk untuk program ini, kita dapatkan 15 ribu nasabah. Tahun lalu kita sudah buat dan lumayan ada 12 ribu nasabah yang mendaftar baru," kata Widy. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/unit-mobil-toyota-avanza-velo_20160826_010248.jpg)