JobStreet.com Rayakan Ulang Tahun dengan Talkshow
Apalagi dengan semakin banyaknya generasi millennial, yang semakin berhati-hati dalam memilih perusahaan.
Penulis: Muhammad Fadhly Ali | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Muhammad Fadhly Ali
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR --JobStreet.com merayakan Anniversary ke-5 dengan menghelat talkshow bareng Faridah Lim, Country Manager JobStreet.com Indonesia di Hotel Swiss Belinn Panakkukang Makassar, Kamis (20/4/2017).
Tahun kelimanya di Makassar, JobStreet.com melihat tren persaingan pasar kerja di tahun 2017semakin ketat apalagi dengan semakin banyaknya generasi millennial, yang semakin berhati-hati dalam memilih perusahaan.
Baca: JobStreet.com Rayakan Anniversary ke-5 di Makassar
Di era digital ini, Human Resources (HR) tidak bisa lagi hanya menunggu lamaran masuk dari kandidat namun harus lebih proaktif dan bersaing dengan perusahaan lain terutama kompetitornya dalam menarik kandidat yang tepat dan berkualitas.
Baca: JobStreet.com Luncurkan Fitur Company Reviews Page
Semakin mudahnya akses informasi, kandidat berkualitas cenderung mencari ulasan atau informasi tentang perusahaan sebelum melamar pekerjaan.
Hal ini membuat branding saat ini bukan lagi tugas marketing, tapi juga HR karena terbatasnya jumlah kandidat yang benar-benar kompeten sehingga persaingan di pasar kerja saat ini pun semakin ketat. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sterd_20170420_105216.jpg)