Tribun Millennial
VIDEO: Tips Hijab ala Andira Sandra Yani
Maysa Entertaint Course turut meramaikan Hijab Fashion Clinic by Japan Aqua di Makassar
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR--Maysa Entertaint Course turut meramaikanHijab Fashion Clinic by Japan Aqua di room Akasiah, Hotel Clarion, Jl AP Pettarani, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (17/3/2017).
Salah satu member dari Maysa Entertaint Course, Andira Sandra Yani memberikan tips hijab kepada hijabers Makassar.
"Bagi saya seorang muslimah harus memilih pakaian sesuai pribadi masing-masing," kata Mahasiswi Universitas Indonesia Timur pada tribun-timur.com, Jumat (17/3/2017).
Baca: VIDEO: Yuk, Intip Tips Berhijab ala Putri Muslimah Sulsel 2016
Baca: Krisdayanti Minta Didoakan Segera Berhijab
Perempuan 22 tahun mengatakan, saat memilih pakaian sesuaikan dengan tempat dan kebutuhan kita.
"Bagi yang memakai celana jins, usahakan baju yang dipakai panjang," jawab perempuan asli Makassar tersebut.
Andira menambahkan, bagi yang suka pakai celana kain pakai baju yang nyaman. (*)