Malam Ini, Palopo, Malangke, dan Bua Dilanda Hujan Lebat
Hujan ini juga berpotensi disertai sambaran kilat atau petir serta angin kencang
Penulis: Alfian | Editor: Muh. Irham
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM -Kota Palopo dan sekitarnya malam ini diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Berdasarkan pantauan Badan Meteorologi Klimatologi dan Goefisika (BMKG) Masamba, selain Palopo, hujan lebat juga berpotensi terjadi di wilayah Malangke Barat, Kabupaten Luwu Utara.
Hujan ini juga berpotensi disertai sambaran kilat atau petir serta angin kencang. Daerah yang terkena dampak cuaca buruk ini yakni, Wara Barat, Walenrang, Telluwanua, Malangke Barat, Bua, dan sekitarnya.
BMKG memperkirakan cuaca ini akan berlangsung hingga pukul 00.20 wita.(*/tribun-timur.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/bmkk_20161006_155056.jpg)