SIT Al Fatih Makassar Buka Pendaftaran Murid Baru
Secara resmi sekolah baru di Makassar tersebut mulai membuka pendaftaran bagi calon murid untuk TK, SD, SMP, dan SMA.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Ilham Arsyam
TRIBUN-TIMUR.COM - Sekolah Islam Terpadu Al Fatih Makassar resmi melakukan open house Sabtu kemarin, (12/3/2017).
Secara resmi sekolah baru di Makassar tersebut mulai membuka pendaftaran bagi calon murid untuk TK, SD, SMP, dan SMA. Sekolah yang terletak di jalan domba ini mengusung pembelajaran islami kompleks dalam mendidik murid-muridnya kelak.
Ketua yayasan Al Fatih, Adnan Ibrahim menyampaikan, Al Fatih kedepannya akan mengintegrasikan Al quran dan hadits dalam pembelajarannya.
Bukan berfokus pada ilmu dunia saja namun, Al Fatih akan fokus mendidik murid dengan mengedepankan pada pendidikan serta adab-adab islami dalam proses pembelajaran.
"Adab belajar islami yang tertera dalam al quran dan sunnah akan menjadi dasar pembelajaran kami, jadi anak akan belajar dengan cara nabi dan para sahabat," jelasnya.
Adnan melanjutkan untuk pendidikan setiap unit, Al Fatih memiliki program unggulan masing-masing. Misalnya untuk unit TK, Al Fatih akan mencetak anak-anak cinta Alquran dengan menghafal surat-surat pilihan.
Memasuki kelas SD, murid akan diajarkan metode wafa dan tahfidz minimal 2 jus. untuk jenjang sekolah menengah tak hanya hafalan, Al Fatih juga mulai menekankan pada tilawah dengan tajwid dan tahsin yang mumpuni.
"Benteng yang kuat untuk melindungi anak-anak di dunia ini adalah al quran, hal ini cukup menjadi alasan Al Fatih mengajarkan al quran sejak dini," ungkapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sit-alfatih-makassar_20170312_202829.jpg)