Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pemprov Sulsel Kucurkan Rp 2 Miliar untuk Porda Pinrang

Ia menjelaskan, pihaknya memberikan kucuran dana itu sebanyak Rp 1 miliar untuk tahun ini.

Penulis: Hery Syahrullah | Editor: Imam Wahyudi
hery/tribunpinrang.com
Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo (SYL), dalam acara HUT Pinrang ke-57 di halaman kantor bupati, Jl Bintang No 1, Kecamatan Watang Sawitto, Pinrang Minggu (19/2/2017). 

TRIBUNPINRANG.COM, WATANG SAWITTO - Pemerintah Kabupaten Pinrang mendapatkan kucuran dana dari Pemerintah Provinsi Sulsel sebesar Rp 2 miliar, untuk penyelenggaraan Pekan Olahraga Daerah (Porda) 2018 mendatang.

Hal itu disampaikan Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo (SYL) dalam acara HUT Pinrang ke-57 di halaman kantor bupati, Jl Bintang No 1, Kecamatan Watang Sawitto, Pinrang Minggu (19/2/2017).

"Untuk Porda 2018 di Pinrang, kami akan bantu Rp 2 miliar," tutur SYL.

Ia menjelaskan, pihaknya memberikan kucuran dana itu sebanyak Rp 1 miliar untuk tahun ini.

"Kami panjar dulu satu miliar," jelas SYL.

Ia menambahkan, sebagian dari aggaran itu akan digunakan untuk membangun venue olahraga.

"Khususnya, venue untuk panjat tebing dan softball," pungkasnya.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved