Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Puluhan Maczman Jabodetabek Siap "Serbu" Kota Bandung

Nantinya The Maczman zona Jabodetabek itu akan gabung dengan Maczman zona Bandung dan bersama-sama mendukung di Stadion Si Jalak Harupat,

Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Ina Maharani
HANDOVER
Puluhan anggota The Maczman zona Jabodetabek 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan

TRIBUN TIMUR.COM, MAKASSAR - Puluhan anggota The Maczman zona Jabodetabek bersiap 'menyerbu' kota Bandung. Kehadiran mereka di kota berjuluk kota Lautan Api itu ‎untuk memberi dukungan kepada PSM yang akan tampil di ajang Piala Presiden 2017.

Nantinya The Maczman zona Jabodetabek itu akan gabung dengan Maczman zona Bandung dan bersama-sama mendukung di Stadion Si Jalak Harupat, tempat pelaksanaan babak penyisihan grup 3 Piala Presiden ‎digelar.

"Insha Allah, 50 orang berangkat ke Bandung. Tapi teknis keberangkatannya nanti baru besok kami atur setelah rayan Anniversary Maczman Indonesia di Jakarta," ujar Rio Verieza, Ketua Maczman zona Jabodetabek, Jumat (3/2/2017).

Namun ‎persiapan dukungan itu khusus untuk pertandingan PSM versus Persela Lamongan tanggal 12 Februari nanti, mengingat laga lawan Tuaan rumah Persib Bandung, Senin (6/2/2017) nanti bertepatan dengan waktu kerja anggota.

Sehingga dukungan untuk PSM lawan Persib nanti‎ hanya ada dari Maczman Zona Bandung saja. "Kalau lawan Persela laganya pas Weekend, jadi lebih memungkinkan untuk teman-teman di Jabodetabek berangkat setelah aktivitas kerja dan kuliah semua selesai," ujar Rio.

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan LA Mania - nama suporter Persela Lamongan ‎yang ada di Jakarta untuk bersama-sama berangkat ke Bandung ketika laga PSM versus Persela dimulai. "Kami ingin menunjukkan suasana harmonis antar suporter," sambung Rio.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved