Ini SSB Wakil Toraja Utara di Putaran Regional Sulawesi DNC 2017
Pembinanya, yaitu Ketua (Ikatan Keluarga Toraja) IKAT Nasional Federik Batong, manager tim Timotius, dan pelatih Imran Banga.
Penulis: Yultin Rante | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUNTORAJA.COM, MAKASSAR - Sekolah Sepakbola (SSB) Bintang Toraja Junior (BTJ) mewakili Toraja Utara di putaran regional Sulawesi Danone Nations Cup (DNC) 2017.
BTJ merupakan juara satu Danone Nations Cup 2017 Pra Kualifikasi Toraja Utara yang digelar di lapangan Bakti, Kecamatan Rantepao, Toraja Utara, Selasa (10/1/2017).
BJT yang baru pertama kali lolos Danone Nations Cup ini berdiri 8 Agustus 2013.
Pembinanya, yaitu Ketua (Ikatan Keluarga Toraja) IKAT Nasional Federik Batong, manager tim Timotius, dan pelatih Imran Banga.
Laga perdana BJT di putaran regional Sulawesi Danone Nations Cup (DNC) 2017 melawan SSB asal Kabupaten Wajo dan digelar di Stadion Mattoanging, Makassar, Sabtu (14/1/2017) pagi ini.
"Kami melawan SSB dari Wajo memperebutkan satu tiket untuk menuju final nasional di Jakarta," kata Timotius kepada TribunToraja.Com, via telepon, Jumat (13/1/2017) malam.
Skuad BTJ berasal dari siswa sekolah dasar di Kecamatan Rantepao, Tallunglipu, Kapalapitu, Denpina, Toraja Utara, dan Kecamatan Makale Utara.
"Persiapan adik-adik sudah maksimal dan dalam kondisi full tim. Doa restu dari masyarakat Toraja Utara kami sangat perlukan,", tambah Timotius.
Putaran regional Sulawesi Danone Nations Cup (DNC) 2017 digelar di Mattoanging 14-15 Januari 2017.
Juara nasional akan mewakili Indonesia di piala dunia usia dini yang tahun ini diselenggarakan di Amerika Serikat.
Sebanyak 48 tim dari empat provinsi di Sulawesi, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara mengikuti babak regional ini.