Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Listrik Padam Ganggu Pelayanan di Dispenda Gowa

Kepala Dispenda Gowa, Kemal Redindo Syahrul Putra mengaku adanya pemadaman listrik menganggu pelayanan

Penulis: Waode Nurmin | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN TIMUR/WA ODE NURMIN
Listrik padam ganggu pelayanan kantor Dispenda Gowa 

Laporan Wartawan Tribun Timur Wa Ode Nurmin

TRIBUN-TIMUR.COM, SUNGGUMINASA- Sudah dua hari ini pemadaman lampu bergilir ikut berdampak di Gowa. Salah satunya di Kantor Dispenda Gowa, Jl. Tumanurung, Gowa, Selasa (10/1/2017).

Kepala Dispenda Gowa, Kemal Redindo Syahrul Putra mengaku adanya pemadaman listrik menganggu pelayanan di kantor yang berada satu gedung dengan kantor Samsat Gowa tersebut.

"Kemarin saja mati lampu sudah sore usai Ashar. Padahal masih banyak wajib pajak. Terpaksa kami suruh pulang. Ini tidak tahu apa yang kemarin datang lagi hari ini," katanya saat ditemui tribungowa.com.

Hari ini pun lampu kembali padam. Beruntung padamnya dijam istirahat.

"Ini tidak tahu sampai jam berapa,"katanya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved