Demi Sekolah, Warga Pulau Satanger Pangkep 2 Jam Arungi Lautan
Selain di Pulau Sailus, Rini menambahkan, banyak teman-temannya menyeberang ke Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat, untuk sekolah.
Penulis: Munjiyah Dirga Ghazali | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUNPANGKEP.COM, LIUKANG TANGAYA - Siswa SMA di Pulau Satanger, Kecamatan Liukang Tangaya, Kabupaten Pangkep, Sulsel, harus menempuh perjalanan menggunakan perahu selama 2 jam untuk pergi dan pulang ke sekolah mereka yang terletak di Pulau Sailus.
Pulau Sailus adalah pulau yang satu-satunya dekat dengan Pulau Satanger dan termasuk wilayah Kecamatan Liukang Tangaya, Kabupaten Pangkep.
"Tidak ada sekolah SMA disini kak, jadi anak SMA dari Pulau Liukang Tangaya ke Pulau Sailus sekolah menempuh waktu 2 jam naik perahu," ujar Rini, salah satu pelajar asal Pulau Satanger, saat tribunpangkep.com mengunjungi pulau tersebut beberapa waktu lalu.
Selain di Pulau Sailus, Rini menambahkan, banyak teman-temannya menyeberang ke Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat, untuk sekolah.
"Beberapa pelajar SMA kami itu ada yang punya keluarga di Lombok jadi agar tidak ingin bolak balik mereka menetap disana soalnya jauh 6 jam dari sini ke Lombok. Libur semester baru pulang semua ke kampungnya di Pulau Sailus," jelasnya.