Donasi Rp 50 Ribu di Trace Dapat Diskon 30 Persen
Kata Ade, sejumlah koleksi Trace memiliki ciri khas, mulai dari modelnya yang cocok dipakai bersantai
Penulis: Nurul Adha Islamiah | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur Nurul Adha Islamiah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Sejumlah toko sepatu dan pakaian ramai ramai menawarkan promo spesial November menjelang akhir tahun. Termasuk beberapa Tenant di Trans Studio Mall (TSM) Makassar.
Salah satunya adalah toko sepatu dan tas Trace. Merek yang berada satu grup dengan Everbest ini menawarkan sejumlah promo spesial November. Misalnya promo charity berupa diskon 30 persen setelah donasi Rp 50 ribu.
"Pengunjung cukup mendonasikan bantuan senilai Rp 50 ribu kemudian otomatis mendapat promo diskon 30 persen bagi sejumlah produk tas dan sepatu," kata Sales Assistant Mawar Ade Wulandari ke Tribun, kemarin.
Kata Ade, sejumlah koleksi Trace memiliki ciri khas, mulai dari modelnya yang cocok dipakai bersantai, pemilihan warna serta temanya pun beragam mengikuti tren pasar. Kebanyakan berbentuk sepatu kets yang cocok buat olahraga dan aktivitas hang out di luar rumah.
"Banyak pelanggan yang mengaku produk kami agak unik, punya ciri khas. Segmennya menyasar menengah ke atas," tambah Ade.
Banderol koleksi sepatu Trace mulai Rp 590 ribu untuk laki-laki dan perempuan, sedangkan koleksi sepatu anak-anak mulai Rp 490 ribu.
Diakuinya, pelanggan didominasi anak muda khususnya mereka yang duduk di bangku sekolah menengah atas dan mahasiswa. Tak sedikit pula Hijabers syar'i yang menjadi fokus pelanggan setia Trace.
Beberapa pilihan wedges, di antaranya Wedges Nirina Rp 830 ribu, Carissa Rp 790 ribu, Corin Rp 790 ribu, Yolanda Rp 790 ribu, Hillary Rp 760 ribu dan Devany Rp 760 ribu.
Sedangkan pilihan koleksi sepatu anak diantaranya Trace Kids prince Rp 430 ribu, Dellina Trace Kids Rp 330 ribu, Griffin Rp490 ribu dan Sofia Rp 360 ribu. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/trace_20161118_183412.jpg)