Aksi Berantas Pungli di Sulsel
VIDEO: Jembatan Timbang Maccopa Maros Tertutup
Tak satupun mobil truk bermuatan berat yang keluar masuk jembatan tersebut untuk ditimbang dan membayar retribusi.
Penulis: Ansar | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe
TRIBUN-TIMUR.COM, MAROS - Ruas jalan yang masuk ke jembatan timbang Maccopa, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan tertutup setelah beberapa petugas jembatan yang terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) saat pungli oleh Polda Sulsel.
Dari pantauan tribunmaros.com, Minggu (24/10/2016), akses masuk dan keluar dari jembatan timbang yang berada di pinggir kiri ruas jalan poros Maros dari arah Makassar ini, ditutup dengan menggunakan bambu dan papan, Minggu (24/10/2016).
Tak satupun mobil truk bermuatan berat yang keluar masuk jembatan tersebut untuk ditimbang dan membayar retribusi.
Di depan jembatan timbang juga sepi. Tak satu pun petugas Dishub yang berada di pinggir jalan seperti sebelum OTT.
Truk yang melintas hanya lurus saja dan tidak dipunguti lagi retribusi timbangan.(*)