Begini Style Tenri Olle YL Hari Ini
Tenri ikut rombongan pejabat pemprov ke Jakarta untuk selanjutnya ke Kuala Lumpur.
Penulis: Mansur AM | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Wakil Ketua DPW Nasdem Sulsel Tenri Olle Yasin Limpo tampil trendy Jumat (7/10/2016) hari ini.
Tribun bertemu mantan politisi senior Golkar ini di Bandara Hasanuddin Makassar.
Dipadu celana jins, kemeja plus jilbab. Semuanya serba biru, warna khas Nasdem. Kecuali sepatunya, warna pink
Tenri ikut rombongan pejabat pemprov ke Jakarta untuk selanjutnya ke Kuala Lumpur.
Gubernur Sulsel DR Syahrul Yasin Limpo, SH, Msi, MH akan dianugerahi gelar Doktor Honoris Causa dari Universiti Tun Hussein Onn Malaysia. Penganugerahan gelar akan diberikan Sabtu (8/10/2016) besok di Kampus Universiti Tun Hussein Onn Malaysia.
Perwakilan Universiti Tun Hussein Onn Malaysia, Abdul Halim Bin Abdul Rahman, menyebut penghargaan diberikan kepada Syahrul atas keberhasilannya membangun infrastruktur di Sulsel.
"Beliau salah pemimpin yang berhasil membangun infrastruktur daerahnya dengan sangat baik,” kata Halim. Kampus Universiti Tun Hussein Onn Malaysia berada di Johor, di Kawasan Patu Pahat.
Universitas yang fokus di bidang engneering dan teknologi tersebut memiliki 16 ribu pelajar.
Gubernur Syahrul mengaku kaget dan tidak menyangka atas pemberian gelar Doktor Honoris Causa tersebut.
Ia pun mempertanyakan variabel apa yang dipakai untuk memberikan gelar Doktor Honoris Causa. Sehingga, mereka memberi alasan yang cukup kuat. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/stenn_20161007_084022.jpg)