Film Athirah
Keluarga Besar Bosowa dan Sekolah Islam Athirah Borong 1.900 Tiket Film Athirah
Jika dijumlahkan, maka jimlah tiket yang terpakai mencapai 1.900 tiket.
Penulis: Munawwarah Ahmad | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur Munawwarah Ahmad
TRIBUN-TIMUR. COM, MAKASSAR-Jumlah penonton Film Athirah membludak di hari perdana penayangannya secara serentak di seluruh bioskop tanah air, Kamis (29/9/2016).
Keluarga besar Bosowa, Hadji Kalla Toyota dan Sekolah Islam Athirah tak ketinggalan menggelar nonton bareng film yang mengisahkan perjuangan ibunda Wakil Presiden, Jusuf Kalla tersebut.
Jika dijumlahkan, jumlah tiket yang diborong mencapai 1.900 tiket. Itu belum termasuk untuk keluarga Bosowa dan Athirah yang beli tiket on the spot.
Lima studio penuh bookingan oleh Bosowa. Cucu Athirah, Melinda Aksa menjadi ketua rombongan nobar Bosowa bersama Munafri, Manager PSM bersama 1000 lebih keluarga Bosowa lainnya.
"Kita berharap film tersebut bisa menginspirasi banyak orang. Terutama kaum perempuan. Bagaimana bertahan dan mengasuh anaknya agar tetap menjadi anak yang cerdas dan berhasil seperti yang tergambar pada Ucu, JK kecil," jelas Melinda,Kamis (29/9/2016).
Sementara Sekolah Islam Athirah sendiri, dipimpin langsung oleh Direktur Sekolah Islam Athirah, Edi Sutarto, para kepala sekolah, guru dan siswa Sekolah Islam Athirah juga ikut memenuhi lobi Cinema XXI.(*)