Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Dicoret, 3 Pemain Muda PSM Tetap Dipantau

Ketiga pemain tersebut bakal bergabung dengan tim sepakbola PON Sulsel yang akan berlaga di PON

Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/ MUH ABDIWAN
CEO PT PSM, Munafri Arifuddin (Kiri) 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Meski namanya dicoret dari tim senior PSM Makassar, tiga pemain muda, Andri Faisal Amru, Muh Fadhlan Gufran dan Hasan Husain tetap dipantau oleh tim kepelatihan.

Ketiga pemain tersebut bakal bergabung dengan tim sepakbola PON Sulsel yang akan berlaga di PON Jawa Barat September mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Chief Executive Officer (CEO) PT Persaudaraan Sepakbola Makassar (PT PSM), Munafri Arifuddin, Kamis (25/8) usai menyampaikan pengumuman pencoretan pemain di Stadion Mattoanging, Makassar.

"Untuk tiga pemain muda itu, memang untuk saat ini mereka tidak masuk rencana tim di putaran kedua. Tetapi mereka tetap dalam pantauan kami, dan tidak menutup kemungkinan akan dipanggil kembali suatu saat nanti," kata Munafri.

Berita selengkapnya dapat dibaca pada edisi cetak Harian Tribun Timur, Jumat (26/8/2016) hari ini. (*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved