Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Program Petepete Smart Pemkot Makassar Terancam Batal

Pasalnya tidak ada satu perusahaan pun yang meminatinya.

Penulis: Saldy Irawan | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR
Kondisi halte Petepete Smart yang tidak terurus dan sudah mengalami kerusakan di Jl Cendrawasih, Makassar, Selasa (12/7/2016) 

Laporan wartawan Tribun Timur, Saldy

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Petepete Smart program rintisan Wali Kota Makassar terancam batal. Pasalnya tak satupun Perusahaan yang berminat mengadakan armada transportasi masyarakat lorong di Makassar ini.

Plt Kadis Perhubungan Kota Makassar Mario Said mengatakan pihaknya telah mengadakan lelang proyek Petepere Smart melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) namun tidak ada satu perusahaan pun yang meminatinya.

"Kita juga heran, Petepete Smart tidak diminati perusahaan pengadaan barang dan jasa," kata Mario, Rabu (13/7/2016).

Tender proyek yang senilai Rp 1,2 miliar ini adalah kali kedua dilakukan oleh Dinas Perhubungan Makassar, namun tetap saja tidak ada peminat.

Oleh karenanya Mario dalam waktu dekat ini mengaku akan mengkoordinasikan kepada Wali Kota Makassar mengenai titik terang dari tender Petepete Smart. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved