Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Info Mudik Sulsel

Ini Titik Rawan Kecelakaan di Poros Maros-Bone

"Sementara di Tompoladang, Kecamatan Mallawa itu, rawan longsor, jalan sempit, kurang penerangan malam hari dan kurang rambu petunjuk," katanya.

Penulis: Ansar | Editor: Ina Maharani

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe

TRIBUN TIMUR.COM, MAROS - Ruas jalan yang rawan kecelakaan berlalulintas di Jl Poros Maros- Bone, terdapat di kampung Partunuang, Kecamatan Simbang kilometer 19-20. Kemudian di Kappang, Cendrana," katanya.

Kasat Lantas Polres Maros, AKP Ernawaty mengatakan, Kamis (30/6/2016) rata - rata kecelakaan yang terjadi di sepanjang ruas jalan tersebut disebabkan, jalanan berkelok, kurang penerangan malam hari, jalan sempit,kurang rambu petunjuk.

"Sementara di Tompoladang, Kecamatan Mallawa itu, rawan longsor, jalan sempit, kurang penerangan malam hari dan kurang rambu petunjuk," katanya.

Dalam Ramadan ini, sudah dua kali truk terbalik di jalan poros. Kecelakaan pertama terjadi di depan jembatan timbang Maccopa, Minggu (26/6/2016). Saat itu, truk pengangkut baju lebaran terbalik saat akan masuk ke jembatan.

Sedangkan yang kedua kalinya ini menimpa truk pengangkut gabah kering dengan nomor pelat DP 9797 CD yang terbalik di depan minimarket Jl DR Ratulangi Maros, Rabu dinihari.

Truk dengan beban muatan 8,7 ton itu dikemudikan Yunus (53) ini, dari Takalar menuju Sidrap tiba- tiba oleng setelah melewati jalur yang bergelombang dan pengerjaannya belum rampung.

Beruntung tidak ada korban jiwa dan luka-luka dalam kecelakaan tersebut namun kerugian materiil ditaksir mencapai 10 juta rupiah.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved