Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PT Taspen Tawarkan Layanan Klaim Otomatis

Selain itu, pihaknya juga meningkatkan layanan pencairan klaim dana pensiunan bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Penulis: Rasni | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUN TIMUR/RASNI GANI
Kepala PT Taspen KCU Makassar, Sidik Adi Pramono 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Rasni Gani

TRIBUN-TIMUR.COM,MAKASSAR-PT Taspen Persero Kantor Cabang Utama (KCU) Makassar terus menggenjot dana penerimaan premi iuran pensiunan.

Selain itu, pihaknya juga meningkatkan layanan pencairan klaim dana pensiunan bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Guna memudahkan pengajuan peserta pensiunan di Taspen, pihaknya menguatkan program Layanan Klaim Otomatis (LKO).

Secara garis besar, pihak Taspen memudahkan aplikasi dan approval tanpa harus ke kantor Taspen. Melainkan cukup diakses kantor Pemda melalui Badan kepegawaian Negara (BKN).

“Peserta yang memasuki masa pensiun, cukup mengisi Formulir Pemintaan Pembayaran (FPP) yang telah tersedia di masing masing Pemda, kemudian mengisi nomor rekening yang akan ditransfer. Maka dana pembayaran pensiunan akan langsung dikirimkan,”jelas Kepala PT Taspen KCU Makassar, Sidik Adi Pramono, saat diremui di kantornya, Jl Botolempangan, Makassar, Kamis (16/6/2016).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved