Ranieri Ingin Boyong Penyerang Handal Seri B ini ke Leicester City
Ranieri ingin prestasi tersebut bisa bertahan musim depan meskipun hal tersebut akan sulit untuk dilakukan.
TRIBUN-TIMUR.COM-- Prestasi yang diukir oleh pelatih Claudio Ranieri, membuatnya ingin lebih memperkuat skuat Leicester City pada musim depan.
Dengan penuh kejutan, Leicester baru saja memenangkan gelar juara Liga Inggris musim 2015-2016.
Ranieri ingin prestasi tersebut bisa bertahan musim depan meskipun hal tersebut akan sulit untuk dilakukan.
Salah satu caranya dengan merekrut penyerang garang milik Pescara, Gianluca Lapadula, di Serie B (divisi kedua) Italia.
Lapadula mencetak 24 gol dan memberikan 10 asis dari 37 penampilannya di Serie B bersama Pescara.
"Saya sudah menerima telepon dari Ranieri beberapa waktu yang lalu," kata presiden Pescara, Daniele Sebastiani, dilansir oleh Gazzetta World.
"Belum ada tawaran resmi, hanya sekedar ketertarikan," tutupnya. (SuperBall.id/Andi Ernanda)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/gianluca-lapadula_20160510_135931.jpg)