Malam Ini, Salsa Reborn Cafe Usung Tema Akustiq Session
Penampilan pertama dibuka oleh lagu NOAH band berjudul Cobalah Mengerti yang diaransemen menjadi akustik.
Penulis: Nurul Adha Islamiah | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Salsa Reborn Cafe menyiapkan tema khusus untuk Sahabat Salsa, Selasa (26/4/2016) malam ini.
Tema tersebut adalah Akustiq Session. Dihibur oleh Euphporia Indonesia Band. Bintang tamu asal Jakarta.
Penampilan pertama dibuka oleh lagu NOAH band berjudul Cobalah Mengerti yang diaransemen menjadi akustik.
Petikan gitar yang halus, alunan nada keyboard berpadu dengan suara vokalis Euphoria Indonesia band yang terdiri atas tiga wanita cantik bersuara merdu dan seorang lelaki.
Jika Anda memiliki waktu luang, cobalah bertandang ke Salsa Reborn Cafe hotel Aryaduta Makassar. Disana akan dijumpai bintang tamu yang siap menghibur malam Anda dengan disuguhi minuman dan makanan ringan.
Tim Kreatif Salsa Reborn Cafe, Rayyan Arief mengungkapkan, Sahabat Salsa yang bertandang juga akan dihibur oleh Dj Amad dan Dj Nata. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/salsa-reborn-cafe_20160426_235953.jpg)