Ini Kata Pengamat Ekonomi Unhas Soal Invesment Centre
Sebelum membentuk Invesment Centre, sebaiknya memperhatikan sejumlah hal penting. Salah satunya adalah pemetaan investasi.
Penulis: Nurul Adha Islamiah | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Pakar Ekonomi dari Universitas Hasanuddin (Unhas), Dr Marzuki DEA mengatakan Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Badan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal harus memahami pemetaan sebelum pembentukan invesment centre.
Hal itu disampaikannya di sela-sela Talkshow tentang Pengembangan Potensi Unggulan Daerah Dalam Rangka Pembentukan Invesment Centre di Karaeng Room, hotel Santika, Selasa (26/4/2016)
Sebelum membentuk Invesment Centre, sebaiknya memperhatikan sejumlah hal penting. Salah satunya adalah pemetaan investasi.
Pemetaan tentang investasi ini meliputi Sumber Daya Alam (SDA), proses produksi, industri properti dan infrastruktur, berbasis pengetahuan.
Selanjutnya, industri transportasi logistik, investasi perdagangan (hotel dan hiburan) investasi jasa financial, investasi jasa konsultan, investasi keuangan.
Selain itu, yang perlu dilakukan adalah pemetaan investor meliputi pihak asing, nasional dan lokal. Serta pemetaan proses investasi berupa siapa pelakunya dan apa investasinya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/talkshow-ekonomi_20160426_174724.jpg)