Pejabatnya Dikritik, Danny Pomanto Apresiasi Kinerja TP4D
"Saya sangat salut dan terbantu dengan sikap TP4D, karena mengawasi kegiatan Pemkot Makassar yang berpotensi melawan hukum," kata Danny.
Penulis: Saldy Irawan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan wartawan Tribun Timur, Saldy
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Wali Kota Makassar Danny Pomanto mengpresiasi pengawasan yang dilakukan TP4D terhadap kegiatan yang ada di Pemkot Makassar, Minggu (16/4/2016).
Hal tersebut diungkapkan Danny saat ditanya mengenai pernyataan Ketua TP4D Makassar Andi Fajar, yang menyebut bahwa proyek perjalanan dinas Bagian Kesra Makassar terindikasi berlawanan hukum.
"Saya sangat salut dan terbantu dengan sikap TP4D, karena mengawasi kegiatan Pemkot Makassar yang berpotensi melawan hukum," kata Danny.
Agar tidak tidak bekepanjangan, Danny pun mengaku telah meminta kepada Kabag Kesra Makassar Kamaruddin Munde mengklarifikasi hal tersebut ke TP4D.
Sebelumnya, Ketua TP4D Makassar Andi Fajar menyatakan proyek perjalanan dinas Pemkot Makassar Bagian Kesejahteraan Masyarakat mengarah pada tindak pidana khususs, atas rencana Bagian Kesra memberangkatkan 75 orang menunaikan ibadah umrah.
Menurutnya, perjalanan dinas itu dilakukan bukan untuk ibadah, namun dilakukan untuk keperluan dinas.(*)