Pemain PSM Bersiap Pulang ke Makassar
Rombongan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang Banten pukul 15:15 wib, Minggu (10/4/2016).
Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Rombongan pemain PSM Makassar bersiap kembali ke kota Makassar. Rombongan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang Banten pukul 15:15 wib, Minggu (10/4/2016).
Adapun waktu keberangkatan pukul 16:45 Wib. Prediksi tim tiba di Makassar pukul 20:00 Wita.
Total rombongan tim PSM sendiri sebanyak 44 orang. Di ajang Trofeo Persija, PSM gagal meraih target juara setelah kalah dua kali berturut-turut atas tuan rumah Persija dan Bali United Pusam.
Di leg pertama PSM dikalahkan Persija Jakarta dengan skor 4-1 melalui adu penalti.
Sedangkan di leg kedua melawan Bali United Pusam, lagi-lagi dikalahkan dengan skor 2-0 tapi kali ini melalui babak normal.
Gol kemenangan Bali United dicetak oleh Miftahul Hamdi dan Sukarja. Atas kemenangan itu,Bali United mengoleksi tiga poin.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/psm_20160410_160248.jpg)