Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Gerhana Matahari Total 2016

VIDEO: Suasana Pengamatan Gerhana Matahari di Unhas

Proses pengamatan Gerhana Matahari dilakukan dengan menggunakan delapan teleskop,

Penulis: Hasrul | Editor: Anita Kusuma Wardana

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasrul

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-Sivitas akademik Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Jurusan Fisika Universitas Hasanuddin (Unhas) mengamati proses terjadinya Gerhana Matahari di Pelataran Gudung Ipteks Unhas Kampus Tamalanrea, Rabu (9/3/2016).

Kegiatan pengamatan ini melibatkan beberapa komunitas seperti Astronom Amatir Makassar (AAM), Komunitas Bawah Pohon dan Mahasiswa Pemerhati Nobel (MPN).

Proses pengamatan Gerhana Matahari dilakukan dengan menggunakan delapan teleskop, AAM menyiapkan empat teleskop, Komunitas Bawa Pohon menyiapkan tiga teleskop dan satu layar proyektor.

Proses pengamatan ini menarik perhatian ratusan mahasiswa dan masyarakat yang juga ingin menyaksikan proses gerhana matahari.

Penitia pelaksana menyiapkan 10 buah Kotak Lubang Jarum dan puluhan Kacamata Teropong yang diberikan kepada pengunjung yang memadati pelatara gedung Iptek Unhas.

Terbatasnya kaca mata teropong dan kotak lubang jarum, membuat pengunjung memilih menyaksikan peroses gerhana mata hari di layar proyektor yang menerima pantulan cahaya dari teleskop yang telah disiapkan panitia. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved