Dilapor ke Polisi, Legislator Golkar Makassar Minta Maaf
Saharuddin dilapor atas perbuatan tidak menyenangkan dan pencemaran nama baik kepada salah seorang pengunjung di My Kopi O, Mal Ratu Indah
Penulis: Abdul Azis | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Tribun Timur Abdul Aziz Alimuddin
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi Partai Golkar Makassar, H Saharuddin Said dilapor ke Mapolsek Mamajang.
Saharuddin dilapor atas perbuatan tidak menyenangkan dan pencemaran nama baik kepada salah seorang pengunjung di My Kopi O, Mal Ratu Indah, Jl Ratulangi, Makassar.
Menanggapi hal itu, Anggota DPRD Makassar Saharuddin Said mengaku hanya melarai sepupunya yang saat itu bertengkar mulut dengan salah seorang pengunjung di tempat itu. Ia mengaku sempat emosi saat dibilangi tidak sopan.
"Tidak ada pemukulan, tidak ada hal-hal yang berhubungan dengan tindak pidana," ujar Saharuddin Said, Jumat (4/3/2016).
Saharuddin menambahkan, atas kejadian di Cafe O Mall MaRI, dirinya sudah meminta maaf kepada pelapor.(*)