Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

53 Perusahaan di Makassar Terima Penghargaan K3

Danny berharap karyawan meningkatkan kompetensi dalam menghadapi MEA

Penulis: Saldy Irawan | Editor: Suryana Anas

Laporan wartawan Tribun Timur, Saldy

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Wali Kota Makassar Danny Pomanto menjadi Inspektur Upacara Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2016 bertajuk Kita Wujudkan Indonesia Berbudaya K3 Tahun 2020 di Areal PT Alfa Ria, KIMA, Kamis (11/2/2016).

Dalam pidatonya, Danny menyampaikan, data BPJS Ketenagakerjaan tahun 2015 mencatat ada 105.182 jumlah kasus kecelakaan kerja yang terjadi di Indonesia. 2.375 diantaranya mengakibatkan korban meninggal dunia.

"Data BPJS tersebut harus menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi kita semua untuk mencegah terulangnya kejadian yang sama," kata Danny ssat menyampaikan pidato seragam Menteri Ketenagakerjaan RI seperti yang dirilis Humas Pemkot Makassar.

Danny juga mengingatkan kepada peserta upacara untuk meningkatkan kompetensi dalam menghadapi MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN) 2016.

Menurutnya, jurus yang mumpuni dalam menghadapi MEA adalah percepatan peningkatan kompetensi tenaga kerja, percepatan sertifikat kompetensi, dan pengendalian tenaga kerja asing.

Di akhir upacara, Danny mengajak seluruh unsur dalam perusahaan seperti manajemen, serikat pekerja atau serikat buruh, dan tenaga kerja atau buruh bersama-sama berkomitmen melaksanakan upaya pencegahan kecelakaan kerja, dan penyakit akibat kerja.

Danny juga menyerahkan sertifikat penghargaan Prinsip-prinsip Sistem Manajemen K3 (SMK3), dan Kecelakaan Nihil (Zero Accident) kepada 53 perusahaan swasta di Makassar. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved