VIDEO ON DEMAND
VIDEO: Warga Katangka Ancam Aksi Besar-besaran
Karena sudah bertahun-tahun terentang air, namun pemerintah belum juga menemukan solusinya.
Penulis: Waode Nurmin | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Wa Ode Nurmin
TRIBUN-TIMUR.COM, SUNGGUMINASA - Tak adanya perhatian serius dari Pemerintah Kota Makassar maupun Gowa, membuat warga di Jl Syekh Yusuf, melakukan aksi tutup jalan besar-besaran, Jumat (29/1/2016).
Jalan yang membatasi kedua daerah ini sudah bertahun-tahun terentang air, namun pemerintah belum juga menemukan solusinya.
Koordinator aksi, Reno mengaku kecewa lantaran anggaran untuk nasib jalan itu tidak juga ada.
Dan pemerintah lebih mementingkan perbaikan jalan di beberapa titik daripada melihat kondisi jalan yang sudah 10 tahun terendam.(wa ode nurmin)