Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Habibie Cup 2015

Syafril Ingin PSM Makassar Bertemu Sidrap United

Sidrap United diisi pemain berpengalaman

Penulis: Ilham Mulyawan | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/ILHAM MULYAWAN
Kepala Tim PSM Makassar U-21, Sjafril Usman 

Laporan wartawan Tribun Timur, Ilham Mulyawan

TRIBUNTIMUR.COM, MAKASSAR -Anggota tim pelatih PSM, Syafril Usman berharap tim yunior yang tengah ikut Turnamen Habibie Cup mampu lolos babak delapan besar Habibie Cup.

Kamis besok (5/11/2015) mereka akan menghadapi PS Asa Sulbar di Stadion Gelora Mandiri, Parepare. Jika mampu lolos, kemudian Sidrap United juga mampu melewati hadangan PS Sandeq Polman, maka laga PSM versus Sidrap United bisa tersaji di babak empat besar.

"Saya harapkan laga itu bisa terjadi, karena kita inginnya anak-anak bisa melawan sehingga pengalaman anak-anak bisa bertambah lalu mental bermain mereka juga makin terasah," ujar Syafril, Rabu (4/11/2015). (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved