Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada di Sulsel

VIDEO: Warning Ketua Bawaslu RI ke Penyelenggara Pemilu

Ia mengungkapkan, jika KPU dan Panwas sudah dihukum DKPP maka karier mereka akan hancur.

Penulis: Ilham Arsyam | Editor: Mutmainnah

Laporan Wartawan Tribun Timur Ilham Arsyam

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Ketua Bawaslu RI, Muhammad mengungkapkan pihaknya sudah mengimbau penyelenggara Pilkada tingkat kabupaten untuk menjaga profesionalisme dan netralitas dalam menjalankan tugasnya.

"Kita tahu akan banyak godaan-godaan di Pilkada ini, tapi disitulah tantangan bagi penyelenggara," katanya saat menjadi pembicara dalam rapat koordinasi dengan 11 Panwas kabupaten di Sulsel, Senin (5/10/2015) lalu.

Ia mengungkapkan, jika KPU dan Panwas sudah dihukum DKPP maka karier mereka akan hancur.

"Jika ada penyelenggara dipecat DKPP maka dia tak bisa lagi daftar menjadi penyelenggara mulai tingkat paling bawah sampai tingkat paling tinggi. Dana kita akan tembuskan ke berbagai instansi bahwa mereka bermasalah sehingga mereka akan ditolak jika mendaftar," tegasnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved