Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Luwur Timur

Panwaslu Luwu Timur Gelar Rakor

Rakor pengawasan Pilkada Luwu Timur 2015.

Penulis: Sudirman | Editor: Suryana Anas

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman

TRIBUN-TIMUR.COM, MALILI - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Luwu Timur menggelar rapat koordinasi (rakor) pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Luwu Timur 2015.

Rakor Pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati dengan tema “Dari Bawaslu kita sukseskan pilkada serentak 2015” dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Luwu Timur Bahri Suli di Gedung Wanita Simpurusiang, Malili, Senin (3/8/2015).

Sekretaris Daerah Kabupaten Luwu Timur Bahri Suli mengatakan, kecurangan dalam pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati, secara langsung dapat saja terjadi pada beberapa tahapan yang dimulai dari masa persiapan, proses pelaksanaan dan perhitungan suara.

Olehnya itu, peran Badan Pengawas Pemilu sangat diperlukan guna mengawasi seluruh rangkaian pemilihan bupati dan wakil bupati sehingga kita dapat memilih kepala daerah secara jujur dan transparan serta bebas dari segala kecurangan yang dapat merugikan kepentingan bangsa secara keseluruhan.

“Saya kira teman semua sudah paham tugasnya masing masing, karena ini bukan hal yang baru, kita hanya butuh penyegaran, dua kali kita mengadakan pilkada walau ada dinamika tapi Alhamdulillah kita bisa mengatasinya,” ujar Bahri Suli. (*)

Tags
Luwu Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved