Liga Super Indonesia
VIDEO: LSI Ditunda, Ini Kata Manajemen PSM
Manajemen PSM pun berharap kisruh ini segera berakhir.
Penulis: Ardy Muchlis | Editor: Ina Maharani
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Tim PSM Makassar mengaku kecewa dengan penundaan laga Persegres vs PSM Makassar. Lantaran banyak yang dirugikan akibat langkah yang dilakukan Kemenpora ini.
Persiapan tim yang terganggu, agenda keplatihan yang terpaksa diprogram ulang. Belum lagi masalah operasional tim yang membengkak.
Manajemen PSM pun berharap kisruh ini segera berakhir. Ada solusi yang baik terkait persepakbolaan Indonesia. (*)