Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

USAID Prioritas Kerjasama Dengan UIN Alauddin

LPTK dan laboratorium School akan menunjukkan keberhasilan berupa produk -produk hasil pembelajaran,

Penulis: Anita Kusuma Wardana | Editor: Ina Maharani

Laporan Wartawan Tribun Timur, Anita Wardana

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - United State Agency for International Development (USAID) menjajaki kerjasama dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar melalui program USAID Prioritas.

USAID Prioritas merupakan program yang dirancang untuk meningkatkan akses penddiikan dasar berkualitas di Indonesia.

Rektor UIN Alaudidn Makassar, Prof Dr Ahmad Thib Raya MA pun menyambut baik kerjasama tersebut. Menurutnya, kerjasama yang akan terjalin dapat memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak.

"Kerjasama dengan USAID PRIORITAS pastilah memberikan manfaat bagi UIN Alauddin sendiri terutama pada dosen, dan mahasiswa,"katanya seperti dikutip dalam rilis yang diterima Tribun, Rabu (22/4/2015)

Prof Thib mengharapkan agar kerjasama tersebut dapat dikembangkan pada bidang-bidang lain pada pengembangan institusi, dan sumber daya manusianya.

Sementara itu, perwakilan USAID PRIORITAS, Nengsih mengatakan, sejak dua tahun lalu USAID PRIORITAS membangun kemitraan dengan LPTK, yang memberikan dukungan teknis pada Lab School dan Perguruan Tinggi Mitra seperti UNM dan UIN Alauddin Makassar serta anggota Consortia ( Umpar, Cokroaminoto Palopo, UNISMUH, STAIN Bone dan STAIN Palopo).

Hasilnya telah mencapai beberapa kemajuan dan perubahan nyata berupa Praktik yang baik pembelajaran, Manajemen Berbasis Sekolah ( MBS) dan dukungan terhadap Peran Serta Masyarakat (PSM).

"Hasil kemajuan tersebut akan dipertunjukkan melalui Showcase yakni berupa pameran Pendidikan Praktik yang baik diprogram kemitraan LPTK dan USAID PRIORITAS di Sulawesi Selatan,"katanya.

LPTK dan laboratorium School akan menunjukkan keberhasilan berupa produk -produk hasil pembelajaran, Manajemen Berbasis Sekolah, dan Peran Serta Masyarakat sebagai akibat dari pelatihan dan pendampingan yang telah diberikan.

Selain itu, juga akan mengundang narasumber yakni rektor, dosen, kepala sekolah, guru dan komite sekolah untuk menyampaikan keberhasilannya menerapkan praktik baik dan siswa- siswi akan berunjuk karya mendemotrasikan hasil pembelajaran yang aktif yang diperolehnya.

Setelah itu juga, ada tujuh kabupaten/kota PRIORITAS mitra yang termaksud Khor Satu adalah Kab Maros, Kab Wajo dan Kab. Bantaeng masuk sejak tahun 2012 sedangkan Empat Kab. Takalar, Kotip Pare-Pare, Kab. Toraja dan Kab. Bone masuk sejak tahun 2013.

"Adapun persiapan atau desain acara Showcase adalah mengundang rektor, Kepala sekolah, dan komite untuk membahas implementasi program kerjasama. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari selasa 12 Mei 2015 di Makassar,"tambahnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved