Apel Siaga Golkar Sulsel 26 April
"Antara di anjungan Pantai Losari atau di lapangan Baseball COI," kata Rahmansyah, Kamis (16/4/2015).
Penulis: Mahyuddin | Editor: Ina Maharani
Makassar,Tribun - Ketua panitia Apel Siaga Golkar Sulsel, Rahmansyah memastikan agenda Apel Siaga akan digelar tanggal 26 April. Hanya saja, lokasinya masih belum pasti.
"Antara di anjungan Pantai Losari atau di lapangan Baseball COI," kata Rahmansyah, Kamis (16/4/2015).
Ia memaparkan, kegiatannya itu digelar bukan untuk menjunjung salah satu kubu Golkar dan menggunjing kubu lainnya.
"Kalau ditanya apakah kita undang ARB atau Agung, jawabnya tidak. Kalau ditanya kegiatan ini tidak direstui Yasril, jawabnya kami tidak pernah minta izin. Siapa dia yang harus diminta restunya," kata
Rahmansyah sambil memutar-mutarkan kursinya di ruang rapat Komisi D DPRD Sulsel.
Apel juga untuk menunjukkan ke DPP Golkar bahwa Sulsel solid.