Komunitas
Pengurus RAPI Bone Dilantik
50 pengurus Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Bone, priode 2014-2019 dilantik
Penulis: Abdul Azis | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur Abdul Aziz Alimuddin
TRIBUN-TIMUR.COM, WATAMPONE - 50 pengurus Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Kabupaten Bone, priode 2014-2019 dilantik di D'kotak, Jl Jend Sudirman, Sabtu (11/10/2014) malam.
"Pelantikan itu hasil musyawarah pegurus RAPI Bone yang digelar, 28-Mei lalu," ujar Ketua RAPI Bone, Andi Herman kepada Tribun, Senin (13/10/2014).
Herman mengungkapkan, pihaknya berharap Dewan Penasehat RAPI Bone, Andi Fahsar M Padjalangi dan Ketua RAPI Sulsel, Muh Ashari senangtiasa memberi arahan serta bimbingan.
"Sebagai pengurus baru, kami butuh bimbingan dan masukan," katanya.
Ketua RAPI Sulsel, Muh Ashari usai melantik, berharap RAPI Bone hidup dan berkembang serta senangtiasa bekerjasama dengan pemerintah setempat," RAPI Bone harus sinergis dengan pemerintah," ungkapnya.
Hadir dalam pelantikan itu, Bupati Bone, Andi Fahsar M Padjalangi, Ketua DPRD Bone, Andi Akbar Yahya, para SKPD lingkup Pemkab Bone, serta sejumlah pengurus RAPI Sulsel. (*).